Sabtu, 29 Oktober 2016

CARA MERUBAH WAJAH SESEORANG (FACE SWAP)

Hai Sobat, kembali ke tutorial manipulasi, kali ini saya akan berbagi tutorial faceswap. Faceswap ini adalah teknik dalam photoshop untuk merubah wajah orang lain, atau bisa juga untuk menukar wajah seseorang (jika dalam foto ada dua orang). Ini biasanya digunakan untuk Meme, sebagai contohnya wajah seseorang dalam Meme bisa dirubah menjadi wajah Yao Ming.
Yap, itu tadi penjelasan singkat mengenai Teknik Faceswap dalam Photoshop. Lanjut, dan berikut adalah tutorial cara merubah wajah seseorang alias teknik swap dengan menggunakan software Adobe Photoshop CC (versi lain sama saja).

LANGKAH PERTAMA

Marco Van GinkelBuka dulu dua foto yang ingin dirubah wajahnya. Dengan cara file->open atau shortcut Ctrl+O supaya lebih mudah. (Baca Juga : Membuka Gambar di Photoshop)

LANGKAH KEDUA

seleksi Jose Mourinho
Seleksi wajah orang yang ingin digunakan sebagai objek dalam merubah wajah. Dalam seleksi ini, bisa menggunakan Pen Tool, Magic Wand, maupun Lasso Tool (sesuai kesukaan sobat saja, lebih nyaman seleksi menggunakan tool yang mana).

LANGKAH KETIGA

pasteSetelah di seleksi kemudian copy hasil seleksi dan paste ke wajah yang ingin diganti wajahnya. Untuk cara copy dan paste ada di menu bar kemudian Edit->Copy/Paste.
erasePada saat selesai paste dan seleksi tidak halus, bisa gunakan eraser tool untuk menghapus bagian yang tidak pas. Seperti contoh rambut yang ikut terseleksi.

LANGKAH KEEMPAT

free transform wajahNah, ketika sudah di paste tentunya gambar tidak sesuai kan ? selanjutnya ubah ukuran wajah tadi dengan cara Edit->Free Transform. (Baca Juga : Cara Merubah Ukuran Gambar dan Objek di Photoshop)
opacity 65%Pada saat memotong gambar, ubah opacity menjadi 65 persen, atau disesuaikan saja. Gunanya supaya kita mengetahui apakah sudah pas atau belum.

LANGKAH KEEMPAT

seleksi ulangJika sudah di atur ukurannya supaya sesuai, langkah selanjutnya adalah menyesuaikan warna kulitnya, dengan cara seleksi lagi tadi wajah yang terpotong.

LANGKAH KELIMA

Layer 2 Van GinkelSetelah diseleksi ulang, masuk ke layer background. Kemudian copy dan paste hasil seleksi di layer background. Maka akan ada wajah Van Ginkel pada Layer 2

LANGKAH KEENAM

Match ColorNah, setelah itu save warna dari wajah background tadi dengan cara Image->Image Adjusment->Match Color.
savePada Match Color, pilih Save Statistics. Bisa juga untuk mengatur yang lainnya, namun saya rasa tidak perlu dan hanya menggunakan save statistics saja. Save dengan nama terserah sobat. Format setelah di save adalah format .sta

LANGKAH KETUJUH

Kemudian masuk pada layer wajah yang terpotong, dan masuk lagi ke Match Color tadi. Selanjutnya adalah Load Statistics. Silahkan cari file .sta yang sudah di save tadi. (Seleksi bisa dihilangkan, jika perlu).

LANGKAH KEDELAPAN

atur load statisticAtur Luminance, Color Intensity, Maupun pengaturan yang lainnya supaya wana kulit cocok dan pas. Namun, jika sudah pas tidak perlu mengatur lagi alias langsung saja klik OK.

LANGKAH KESEMBILAN

Beri Blur pada tepian wajah, supaya lebih menyatu. Untuk membuat blur gunakan Blur Tool yang sudah tersedia di toolbox. Atau jika ingin lebih, bisa gunakan tool lain seperti Burn Tool contohnya.
Merubah Wajah (Faceswap)Dan taraaa, wajah sudah berubah. Sepertinya tutorial diatas cukup rumit ya ? Nah bagi yang tidak ingin disamakan lagi warna kulitnya, Langkah 4 sampai 6 tidak usah digunakan. Sekian tutorial Faceswap dengan Photoshop. Semoga bermanfaat dan terima kasih telah membaca.
SemangArt! Tetap kunjungi Mahir Photoshop untuk tutorial photoshop lainnya.

Comments
0 Comments


EmoticonEmoticon